Sejak tiga tahun lalu dikarenakan wabah COVID-19, terakhir kalinya perayaan Hari Ulang Tahun Madrasah dan Pondok (HUMAPON) Bahrul Ulum diadakan.
Pagi ini, Senin (27/2) kemeriahan Opening Ceremony HUMAPON kembali dapat dirasakan oleh ribuan santri pondok pesantren Bahrul Ulum.
Dilaksanakan di lapangan Untung Suropati yang terletak di sebelah utara pesantren, pegelaran dihadiri langsung oleh segenap Majelis Pengasuh serta jajaran pengurus yayasan dan dewan guru.
HUMAPON kali ini bertema "Santri Bangkitkan Peradaban Untuk Melestarikan Budaya Kesatuan". Opening Ceremony diawali atraksi marching band dari MAN 3 Jombang disusul kirab santri dari perwakilan semua ribath kemudian dilanjut sesi pelepasan balon hias sebagai simbol persatuan santri oleh peserta Organisasi Santri Daerah (ORDA) .
Acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Syubbanul Wathon, dan Mars Bahrul Ulum. Sementara pertunjukan drama kolosal bertajuk "Amanat Senja" diselingi pembacaan ikrar santri oleh KH Wafiyul Ahdi dan diakhiri dengan pemukulan bedug oleh KH Hasib Abdul Wahab menjadi puncak acara dan tanda HUMAPON 2023 dimulai.[qym]